18 Maret 2009

Penerapan Support Vector Machine untuk Ekstraksi Informasi dari
Dokumen Teks

Abstraksi

Proses ekstraksi informasi (Information Extraction atau IE) adalah proses pengubahan dokumen teks tidak terstruktur dengan domain tertentu ke dalam sebuah struktur informasi yang relevan. Di dalam tugas akhir ini domain yang digunakan adalah lowongan pekerjaan. Kebanyakan iklan lowongan pekerjaan yang terdapat di berbagai website perusahaan maupun website khusus lowongan pekerjaan di Indonesia merupakan dokumen teks berbahasa campuran, Indonesia dan Inggris.

Pada tugas akhir ini akan dikaji proses ekstraksi informasi pada dataset berbahasa campuran, dengan menerapkan teknik pembelajaran mesin. Pendekatan pembelajaran mesin yang digunakan adalah pendekatan statistik, dengan metode klasifikasi token. Algoritma klasifikasi yang digunakan adalah Support Vector Machine (SVM) dengan uneven margin, yang didesain khusus untuk imbalanced dataset. Sedangkan strategi tagging yang digunakan adalah strategi Begin/End (BE) tagging. Adapun eksperimen yang dilakukan mencakup analisis performansi SVM dengan uneven margin untuk ekstraksi informasi pada dataset berbahasa campuran, pengujian parameter pembelajaran terbaik, dan perbandingan dengan algoritma klasifikasi lain, yaitu Naïve Bayes dan KNN.

Hasil eksperimen menunjukkan bahwa performansi SVM dengan uneven margin untuk ekstraksi informasi pada dataset lowongan pekerjaan berbahasa campuran sangat baik, dengan akurasi mencapai ±85%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa sistem ekstraksi informasi yang diimplementasikan dapat diterapkan pada lingkungan bursa kerja di Indonesia. Selain itu, algoritma SVM dengan uneven margin juga memiliki performansi yang lebih unggul dibandingkan dengan kedua algoritma lainnya.

Kata kunci: ekstraksi informasi, pembelajaran mesin, klasifikasi token, SVM uneven margin, Begin/End tagging, imbalanced dataset, dataset berbahasa campuran

Download :

Bab 1

Bab 2

Bab 3

Bab 4

Bab 5

Daftar Pustaka

Read More..

17 Maret 2009

Implementasi Algoritma RC6 Untuk Enkripsi SMS Pada Telepon Selular

Abstraksi

Pada tugas akhir ini dibangun suatu perangkat lunak yang dapat berguna untuk meningkatkan keamanan pesan yang terjadi pada komunikasi melalui SMS. SMS merupakan suatu layanan yang diberikan oleh telepon selular kepada penggunanya untuk melakukan komunikasi melalui pengiriman pesan singkat dengan biaya yang murah. SMS sangatlah populer, selain dikarenakan biayanya yang murah, pesan yang dikirimkan dapat diterima oleh penerima dengan baik dan cepat. Namun komunikasi melalui media SMS ini bukanlah komunikasi point-to-point, pesan yang dikirimkan melalui media SMS tidak langsung sampai pada tujuan, melainkan melalui jaringan SMS. Pada jaringan SMS tersebut, keamanan pesan sangatlah terancam untuk dibaca oleh orang yang tidak bertanggung jawab. Perangkat yang dibangun meningkatkan keamanan pesan dengan melakukan enkripsi terhadap pesan yang dikirimkan.

Perangkat lunak yang dibangun menggunakan algoritma RC6 untuk melakukan enkripsi SMS agar keamanan pesan dapat ditingkatkan. Algoritma RC6 adalah suatu algoritma kunci privat yang dikenal dengan kesederhanaannya. Algoritma RC6 merupakan algoritma dengan parameter yang dapat bekerja pada panjang kunci yang beragam. Untuk aspek keamanannya, algoritma RC6 mengutamakan prinsip iterated cipher.

Perangkat lunak yang dibangun menggunakan teknologi J2ME yang dapat ditanamkan pada telepon selular. Berdasarkan pengujian perangkat lunak yang dilakukan dapat dilihat bahwa perangkat lunak dapat berjalan dengan baik dan algoritma RC6 dapat diimplementasikan untuk enkripsi SMS pada telepon selular.

Kata Kunci: SMS, RC6, iterated cipher, J2ME, enkripsi, dekripsi

Download :

Bab 1

Bab 2

Bab 3

Bab 4

Bab 5

Bab 6

Daftar Pustaka

Read More..
Pembangunan Perangkat Lunak Prediksi Harga Saham dan Indeks

Abstraksi

Prediksi terhadap harga instrumen finansial, seperti saham dan indeks, merupakan suatu hal yang sangat sulit dilakukan. Karena itu, biasanya dilakukan pendekatan atau analisis untuk mendapatkan indikasi kenaikan atau penurunan harga. Tugas Akhir ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah perangkat lunak yang dapat memprediksi harga instrumen finansial, baik saham maupun indeks untuk satu periode ke depan.

Perangkat lunak yang dikembangkan mampu melakukan prediksi dengan cara mengambil data-data teknis berupa data historis saham atau indeks tertentu. Perangkat lunak ini akan melakukan pembelajaran terhadap data historis tersebut untuk kemudian menghasilkan nilai berupa harga prediksi. Metode pembelajaran yang digunakan adalah Jaringan Syaraf Tiruan (JST) dengan algoritma Propagasi Balik (Backpropagation). Perangkat lunak yang dikembangkan ini diberi nama Pronostiquer.

Pronostiquer mampu menerima metode pembelajaran baru dengan cara menambah metode pembelajaran berupa library yang sesuai dengan spesifikasi. Selain itu, terdapat pula fitur analisis teknis sehingga para investor dapat menganalisis grafik instrumen finansial dengan analisis teknis yang biasa digunakan. Analisis teknis ini pun dapat ditambahkan ke dalam Pronostiquer, dengan cara menambahkan library yang sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan.

Pada Pronostiquer, dilakukan pengujian terhadap performansi prediksi harga saham dan indeks. Pengujian ini dilakukan dengan dua jenis masukan, yaitu masukan berupa harga penutupan saham atau indeks, dan juga selisih harga penutupan saham atau indeks. Berdasarkan pengujian yang dilakukan, JST memiliki performansi yang cukup baik dalam memprediksi harga saham dan indeks.

Download:


Bab 1

Bab 2

Bab 3

Bab 4

Bab 5

Bab 6

Daftar Pustaka

Read More..
Pengamanan Situs dengan Enkripsi Head dan Body HTML Menggunakan Algoritma RC4

Abstraksi

Dalam tugas akhir ini dikembangkan aplikasi situs berbagai file yang menggunakan sistem enkripsi-dekripsi halaman HTML sebagai metode otentikasinya. Sistem ini dikembangkan di karenakan metode otentikasi sudah umum digunakan, yaitu sistem password memiliki celah sehingga penyadap bisa mencuri password user. Algoritma enkripsi-dekripsi yang digunakan dalam sistem ini adalah RC4 karena algoritma tersebut cepat sehingga aplikasi terhindar dari bottleneck. Aplikasi ini terdiri dari dua bagian terpisah, yaitu encryptor dan decryptor.

Modul encryptor sekaligus pembangun aplikasi situs berbagi file yang berada di sisi server menggunakan bahasa pemrograman PHP sebagai pembangunnya. Di sisi lain, modul decryptor yang berada di sisi klien menggunakan JavaScript sebagai bahasa pemrogramannya. Modul decryptor diintegrasikan menggunakan web browser Mozilla Firefox yang dilengkapi plug-in Greasemonkey sehingga bisa berkomunikasi dengan modul encryptor. Setelah dilakukan pengujian terhadap aplikasi, diperoleh hasil bahwa sistem yang dikembangkan berhasil mengamankan transmisi halaman HTML dari server ke klien sehingga bisa menjadi alternatif proses otentikasi selain sistem password.

Download :

Read More..